Tampilkan postingan dengan label Profil. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Profil. Tampilkan semua postingan

Selasa, 28 November 2023

Profil Diri

 


Profil diri Saya dapat terlihat dalam perjalanan hidup yang penuh dengan dedikasi, pendidikan, dan keterlibatan dalam berbagai organisasi. Saya lahir di Panyabungan pada 9 Maret 1984, sebagai anak pertama dari sembilan bersaudara dari Ayahanda H. Ibrahim Nasution (Oji Adikna) dan Ibunda Hj. Masnah Nur Batubara, Saya ditempa dan dibina dalam pendidikan dan agama sejak awal.

Pendidikan dasar dan menengah Saya tempuh di SDN 142594 Panyabungan, SMPN 1 Panyabungan, dan SMAN Plus Matauli Pandan, Tapteng, dibarengi dengan pendidikan agama yang diperoleh dari keluarga, Madrasah Fastabiqul Khoirot, dan Madrasah Mardiyah Islamiyah Panyabungan.

Langkah selanjutnya membawa Saya ke Kota Bandung, di mana Saya mengikuti pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran. Di lingkungan kampus, Saya beraktifitas aktif dalam berbagai organisasi seperti Gamasis FH Unpad, BPM FH Unpad, Fusikum FH Unpad, dan LDK Unpad.

Keterlibatan dalam berbagai organisasi sosial telah menambah wawasan dan pengalaman Saya. Sewaktu kuliah, Saya menjadi Ketua Perkumpulan Sinondang, dan Ketua Keluarga Mahasiswa Mandailing Natal - Bandung. Di Madina sendiri, Saya menjadi Ketua Ikatan Alumni Matauli (IKAMA) Daerah Tabagsel, Wakil Ketua Karang Taruna Kabupaten Madina, Wakil Bendahara GP Ansor Kabupaten Madina, dan Wakil Sekretaris BKPRMI Kabupaten Madina. Aktif di Nahdlatul Ulama Kabupaten Madina dan LSM Nurani Merdeka, Saya akan senantiasa berkomitmen terhadap nilai-nilai sosial dan kemanusiaan.

Saat ini, Saya menjabat sebagai Wakil Ketua di DPC Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Madina, membidangi Informasi, Komunikasi, dan Media Sosial. Pengalaman manajerial Saya juga dapatkan dalam peran sebagai Kepala Unit Logistik Umum, serta pernah menjadi Kepala Unit Personalia dan Diklat  di RSU Permata Madina Panyabungan.

Saya akan terus berupaya untuk berdedikasi dan komitmen dalam pendidikan, agama, dan pelayanan masyarakat, dengan menyerap dan memperkaya pengalaman dan wawasan dari berbagai peran Saya di beberapa organisasi sosial dan kemasyarakatan yang Saya ikuti.